
Jadi relawan gimana caranya?
5 Desember diperingati sebagai hari relawan internasional. Tidak hanya ngomongin soal suka duka jadi relawan, di podcast #NgalorNgidul UNDP Indonesia kali ini, kita juga bakal dapat insight dari mereka yang sudah terjun langsung sebagai relawan.
Dec 5, 2022
25 min

Yuk merapat dalam edisi podcast Ngalor Ngidul UNDP Indonesia Bersama Host Enggi Dewanti dan Yuma Satria, dengan tamu spesial dari UNWOMEN Indonesia, Dwi Faiz, dan dari Aliansi Laki Laki Baru, Wawan Suwandi.
Kali ini kita membahas soal peran aktivisme, stigma seputar SJW, dan bagaimana UU TPKS bisa jadi alat yang lebih efektif untuk menghentikan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak Perempuan.
#16HAKTP #BeTheChange #16daysofactivism2022
Nov 28, 2022
36 min

Di edisi Podcast Ngalor Ngidul UNDP kali ini, kita bertemu dengan Asosiasi Staf PBB di Indonesia. Dari obrolan mengenai kesehatan mental, empati selama pandemi, dan bagaimana memaknai misi perdamaian di peringatan hari lahirnya PBB pada 24 Oktober 1945, yuk simak obrolan ringan seputar #UNDAY memperingati hari lahir PBB yang ke-77.
Podcast #77UNDAY
Bersama:
Siti Rachmania Senior Programme Assistant Natural Science UNESCO Office, Jakarta
Saverina Arsadjaja Team Assistant UHC NMH WHO Indonesia
Greget Kalla Buana Islamic Finance Specialist UNDP Indonesia
Host: Enggi Dewanti SDG Campaigner UNDP Indonesia
Oct 24, 2022
31 min

Gimana caranya supaya penggunaan listrik lebih murah?
Podcast kali ini mengupas soal seluk beluk penggunaan tenaga Surya yang sudah bisa dipakai di rumah. Selain ikut membantu mengurangi emisi gas rumah kaca, ternyata pemakaian tenaga Surya juga merupakan investasi jangka panjang yang menguntungkan secara lingkungan dan ekonomis.
Sebagai pelanggan Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap, kamu berkesempatan mendapatkan promo cashback hingga November 2022. Ikuti syarat dan ketentuannya di isurya.mtre3.id.
UNDP Indonesia, melalui proyek Market Transformation for Renewable Energy and Energy Efficiency (MTRE3), bekerjasama dengan Direktorat Jendral Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (DJEBTKE), Kementerian ESDM dengan United Nations Development Programme (UNDP) dengan sumber pendanaan dari Global Environment Facility (GEF), lagi bagi-bagi cashback untuk masyakarat umum, pemilik usaha kecil, dan bisnis, yang memasang Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap.
Sep 7, 2022
20 min

Apakah cuti hamil tiga bulan cukup? (spoiler: no). Di episode perdana podcast Ngalor Ngidul UNDP Indonesia; merayakan hari Kartini, kami berdiskusi 'blak-blakan' dengan perempuan profesional tentang keluh kesah bekerja sebagai seorang ibu dan berbagi praktek institusi yang baik untuk mendukung lingkungan bagi ibu karir, bercermin langsung dari penerapan regulasi UNDP Indonesia.
Simak untuk mendengarkan langsung dari Elin Shinta, Project Associate dan Erlin Ferina, Finance Associate, dipandu oleh Tomi Soetjipto, Head of Communications beserta Cecilia Novarina, Gender and Result Officer tentang pengalaman keibuan dan karir inspiratif mereka.
#NgalorNgidul @UNDPIndonesia
Apr 29, 2022
28 min